Swiss-belinn Manyar Surabaya Hadirkan The Grinch Burger Berukuran Jumbo
Burger jumbo ini menyuguhkan rasa pedas pada setiap bagian, dari roti, patty serta telur. The Grinch juga menyertakan keju, tomat, bawang bombay, dan selada, terselip di antara patty dan roti burger. Tak lupa, kentang goreng.
Public Relations Executive Swiss-belinn Manyar Surabaya, Fanidia Larasati Santoso menuturkan, The Grinch Burger merespons keinginan pengunjung hotel yang tertarik dengan penyajian yang unik.
Fahriana, Chef de Partie Swiss-belinn Manyar Surabaya menambahkan, burger ini membutuhkan 800 gram tepung untuk membuat rotinya serta tambahan telur, pewarna makanan, margarin, pengembang makanan, serta chili powder.
Pilihan WaniMbambung
- Banyan Tree Charts New Path for Wellbeing Travel with Global Launch of Banyan Tree Connections Programme
- The Pizza Collection di Marina Bay Sands Sabet Peringkat Bintang Lima
- ‘Perjalanan Bijak’ Membuat Lebih Banyak Wisatawan Menetap
- Tarif Harian Rata-rata Hotel di Indonesia Naik karena Rendahnya Pembatalan Reservasi
Cara membuatnya sama seperti membuat adonan pada umumnya. Semua bahan diaduk, dicampur air. Tambahkan pengembang kue dan diaduk kembali. Setelah adonan selesai, didiamkan selama 15 menit lalu dioven selama 15 menit.
The Grinch Burger Swiss-belinn Manyar Surabaya ini dapat dinikmati dengan dua gelas es teh manis atau satu botol beer secara gratis. Fanidia menuturkan, menu ini dibanderol dengan harga Rp 139.000 (net). (*)